Friday, September 04, 2009

Optimasi Wi-Fi Hot Spot di Gedung 71 Serpong

Selama ini Wi-Fi Hot Spot di Gedung 71 Kawasan Serpong didukung oleh beberapa Wireless Access Point (WAP) dengan berbagai cara atau sumber koneksi ke Internet. Ada yang menginduk ke LAN PPIN, ada yang menginduk ke LAN Ristek (WiMAX Puspiptek), ada yang menggunakan IP Public, dan ada yang menginduk ke LAN SJK. Ini membuat, jika sesorang yang suka mobile akan sulit untuk melakukan roaming.

Tujuan optimasi hanyalah untuk menyatukan seluruh WAP ke dalam satu LAN (Local Area Network) tersendiri, sebut saja LAN WAP. LAN WAP ini memiliki kemampuan load balancing. Artinya LAN akan dilayani oleh berbagai jenis sumber koneksi atau ISP (Internet Service Provider), misal dari Ristek, PPIN, IP Publik dan SJK. Jika salah satu koneksi putus, load balancer akan secara otomatis mengalihkan koneksi lain ke sumber lain. Dalam waktu dekat load balancer akan menggunakan sebuah Mikrotik Router Board RB450G.

Selain itu optimasi ditujukan untuk memperluas daerah jangkauan (covered area). Jika selama ini 2 buah WAP diletakkan secara berdekatan, maka peletakannya akan dipisah namun tetap masih ada daerah yang tumpang tindih (overlap). Akan diupayakan untuk meminimalkan daerah kosong atau blank spot. Peletakan WAP secara berdekatan membuat daerah cakupan menjadi kian sempit saja.

Optimasi juga diarahkan untuk memudahkan pengguna mengingat nama-nama WAP. Untuk itu, nama WAP perlu diganti dari PPINnet, Wimax PPIN, alternatif atau linksys atau apapun menjadi sebuah nama yang mudah diingat pengguna. Nama atau SSID tersebut diubah menjadi PPIN-AP1, PPIN-AP2, dst. Memang pernah juga terpikirkan untuk menambahkan unsur lokasi ke dalam nama SSID, namun dikhawatirkan SSID menjadi panjang. Kalau semua WAP dikelola oleh PPIN mungkin, tidak perlu lagi menggunakan nama PPIN, cukup nama yang terkait dengan lokasinya. Pengguna cukup mengingat satu nama untuk dapat akses via wireless. Optimasi ini dilakukan mengingat keluhan yang diterima, jadi bukan semata-mata karena kepentingan pribadi. Bagi pengelola (mungkin?) akan dibuat lebih repot, namun tidaklah mengapa. Asalkan pengguna dibuat lebih mudah memanfaatkan Hot Spot.

Optimasi juga dilakukan untuk menyederhanakan setting dan konfigurasi. Sehingga pada dasarnya semua WAP diberi setting dan konfigurasi yang seragam. Yang beragam atau berbeda hanyalah Internet IP Address-nya saja. Parameter-parameter yang lain dibuat seragam, seperti IP Address dan IP DHCP-nya. Harus dibedakan antara Internet IP Address dan Local IP Address. Kedua jenis IP Address ini ada dalam satu pesawat WAP. Jadi, WAP memiliki 2 (dua) IP Address. Karena kebetulan WAP yang digunakan memiliki kemampuan routing atau dapat bertindak juga sebagai router.

Optimasi juga akan diarahkan dengan menyeragamkan merek dan tipe Wireless Access Point. Ini akan mempermudah dari sisi pengelolaan dan perawatan sistem wireless. Metode ini baru diterapkan di Kantor Pusat. Namun dalam konteks R&D, WAP tidak melulu harus seragam. Melakukan divensifikasi perangkat justru akan memperkaya khazanah keilmuan.

Hipotesa kami mengatakan bahwa secara matematis hubungan antara pelayan dan yang dilayani adalah berbanding terbalik. Semakin mudah di sisi pengguna, maka akan semakin repot di sisi administrator. Betul gak ya?

Data wireless Access Point hasil optimasi :

Mesin : Linksys WRT350N
SSID : PPIN-AP3
Lokasi : Deket LAB SJK
Internet IP Address : 192.168.11.5/24
Gateway : 192.168.11.1
Host Name : ppin-ap3
Local IP Address : 172.16.90.1
DHCP users : 172.16.90.100 - 172.16.90.149
Radio Band : Standard - 20MHz Channel
Standard Channel : 1 - 2.412GHz

Mesin : Linksys WRT350N
SSID : PPIN-AP4
Lokasi : Deket Ruang SJK
Internet IP Address : 192.168.11.6/24
Gateway : 192.168.11.1
Host Name : ppin-ap4
Local IP Address : 172.16.90.1
DHCP users : 172.16.90.100 - 172.16.90.149
Radio Band : Standard - 20MHz Channel
Standard Channel : 3 - 2.422GHz

Mesin : Linksys WRT350N
SSID : PPIN-AP5
Lokasi : Aula Gedung 71
Internet IP Address : 192.168.11.7/24
Gateway : 192.168.11.1
Host Name : ppin-ap5
Local IP Address : 172.16.90.1
DHCP users : 172.16.90.100 - 172.16.90.149
Radio Band : Standard - 20MHz Channel
Standard Channel : 5 - 2.432GHz

Mesin : Linksys WRT54GL
SSID : PPIN-AP6
Lokasi : Ruang Kabid SJK
Internet IP Address : 202.46.3.83/255.255.255.224
Gateway : 202.46.2.65
Host Name : ppin-ap6
Local IP Address : 172.16.90.1
DHCP users : 172.16.90.100 - 172.16.90.149
Radio Band : Standard - 20MHz Channel
Standard Channel : 7 - 2.442GHz
Antena : High Gain Antenna 7 dBi for TNC Connectors Model HGA7T


No comments:

Post a Comment