Saturday, February 06, 2010

Setelah Instalasi Fedora 11...

Setelah selesai melakukan instalasi Fedora 11 atau IGOS Nusantara 2009 di PC Desktop, pada dasarnya pekerjaan belumlah selesai. Langkah lanjutan pertama yang harus dilakukan adalah melakukan update paket. Update melalui menu System -> Administration -> Software Update. Saat melakukan "Install updates", pesan kesalahan muncul, yaitu :

Errors were encountered while downloading packages.
yum-3.2.24-2.fc11.noarch: Caching enabled but no local cache of /var/cache/yum/updates/packages/yum-3.2.24-2.fc11.noarch.rpm from updates
preupgrade-1.1.4-1.fc11.noarch: Caching enabled but no local cache of /var/cache/yum/updates/packages/preupgrade-1.1.4-1.fc11.noarch.rpm from updates
createrepo-0.9.7-8.fc11.noarch: Caching enabled but no local cache of /var/cache/yum/updates/packages/createrepo-0.9.7-8.fc11.noarch.rpm from updates
gtk2-2.16.6-2.fc11.i586: Caching enabled but no local cache of /var/cache/yum/updates/packages/gtk2-2.16.6-2.fc11.i586.rpm from updates

Setelah proses update paket ini diulangi beberapa kali, pesan kesalahan yang sama selalu muncul. Akhirnya dicoba untuk mengatasi pesan kesalahan yang muncul tersebut. Yaitu dengan melakukan update secara manual melalui perintah baris :

# yum update yum
# yum update preupgrade
# yum update createrepo -> gagal
# yum update gtk2*
# yum update kernel

Hasil update kernel menunjukkan perbedaan versi kernel, yaitu dari vrsi 2.6.29.4 menjadi 2.6.30.10. Sebelum update :

[msmunir@localhost ~]$ uname -a
Linux localhost.localdomain 2.6.29.4-167.fc11.i686.PAE #1 SMP Wed May 27 17:28:22 EDT 2009 i686 athlon i386 GNU/Linux
[msmunir@localhost ~]$

Setelah update :

[msmunir@localhost ~]$ uname -a
Linux localhost.localdomain 2.6.30.10-105.2.13.fc11.i686.PAE #1 SMP Wed Feb 3 01:58:00 UTC 2010 i686 athlon i386 GNU/Linux
[msmunir@localhost ~]$

Selanjutnya, melakukan proses ulang update paket. Dan kali ini tampaknya kendala tidak ditemui lagi dan pesan kesalahan tidak muncul lagi. Sayangnya update paket makan waktu cukup lama karena harus melakukan update berbagai paket (lebih dari 530 paket) dengan ukuran total yang perlu di-download adalah 1,5 GB. Besar sekali ya....

Tambahan :
  1. lshw (hardware specification checker)
  2. Adobe Flash Player plug-in
  3. Java Plug-in atau Java Runtime Environment (JRE)
  4. libflashsupport (Abode Flash Player plug-in)
  5. swfdec-mozilla
  6. gnash-plugin
  7. RPM Fusion (MP3 Player)
  8. xmms (MP3 Player)
  9. xmms-mp3 (MP3 Player)
  10. wine (Windows Emulator)
  11. k3b (DVD/CD Burner)
  12. pidgin (YM)
  13. gyachi (YM with Webcam capabilities)
  14. pdfedit
  15. gFTP
  16. bluefish (web editor)
  17. dia (Diagram)
  18. mc (File Explorer)
  19. thunderbird (Mail Client)
  20. cdparanoia (Ripping CD Audio)
  21. lame (Ripping CD Audio)
  22. mplayer
  23. ghostscript (combine 2 PDF files)
Lihat juga disini.
Lihat kompigw.blogspot.com

No comments:

Post a Comment