Setelah melewati enam versi alpha, versi beta, dan release candidate, akhirnya pada 29 Oktober 2009 lalu, tim developer Ubuntu mengumumkan rilis Ubuntu 9.10 (Karmic Koala). Rilis kesebelas dari sistem operasi Ubuntu ini, akan memiliki layanan dukungan dari pihak Ubuntu selama 18 bulan untuk versi server dan desktop.
Versi terbaru dari distro Ubuntu ini telah menyertakan sejumlah fitur menarik. Beberapa di antaranya, waktu boot yang itelah dipercepat, penggunaan boot splash yang baru, penggunaan file system ext4 sebagai default, file system untuk proses instalasi, halaman login yang telah diperbarui, penggunaan boot loader baru, penyertaan file kompresi XZ, layanan penyimpanan dan kolaborasi file dengan Ubuntu One, Ubuntu Software Center, dan penggunaan Empathy Instant Messenger sebagai pengginti Pidgin.
Sumber : Majalah bulanan InfoLinux 12/2009
No comments:
Post a Comment