Sunday, November 01, 2009

Ubuntu 10.04 LTS

Mark Shuttleworth, bapak dari sistem operasi Ubuntu dan CEO Canonical, pada 22 September 2009 lalu, telah memberikan informasi seputar tujuan versi Ubuntu yang akan datang. Versi Ubuntu 10.04 dinamakan Lucid Lynx. Ubuntu 10.04 akan menjadi rilis LTS (Long Term Support) yang ketiga, dan rilis ke-12 untuk Ubuntu, dan direncanakan akan diluncurkan pada 29 April 2010.

Sebagai informasi, rilis LTS Ubuntu memiliki dukungan support selama 5 tahun untuk versi server, dan 3 tahun untuk versi dekstop.Untuk Lucid Lynx, tim pengembang akan memfokuskan diri pada kualitas dan kestabilan. Rencana utamanya adalah untuk membuat Ubuntu 10.04 sebagai sebuah sistem operasi yang bebas dari masalah dan membawa perbaikan untuk user interface, boot dan proses instalasi, dan dukungan hardware.

Tujuan penting lain untuk Ubuntu 10.04 LTS ini adalah meningkatkan kecepatan startup 10 detik. Jadwal yang telah dirancang untuk Ubuntu 10.04, ,yaitu pada 3 Desember 2009 akan dirilis versi Alpha pertama, Alpha kedua pada 7 Januari 2010, ketiga pada 4 Februari 2010, Beta 1 pada 4 Maret 2010, Beta 2 pada 15 April 2010, dan RC pada 15 April 2010. Untuk keterangan lebih lanjut dapat dilihat pada https://wiki.ubuntu.com/LucidLynxSchedule.

Sumber :
Majalah InfoLinux 11/2009

No comments:

Post a Comment