Wednesday, April 07, 2010

VLC, menonton film AVI dengan terjemahannya

Saat menonton film Stalingrad yang di-download dari http://cinema3satu.blogspot.com, saya mengalami kesulitan mengikuti jalan ceritanya. Sepanjang cerita, bahasa yang digunakan adalah bahasa Jerman, dan sedikit ada bahasa Rusia. Bagi yang tidak faham bahasa tersebut, jadi sulit mengerti adegan yang ada percakapannya. Agar mudah memahami jalan cerita maka film perlu dilengkapi dengan terjemahan atau subtitle. Meskipun subtitle-nya bahasa Inggris, lumayan untuk tahu jalan ceritanya.

Di Fedora 11, secara default, pemutar file AVI adalah GNOME MPlayer. Sayangnya GNOME MPlayer tidak memiliki kemampuan untuk menampilkan terjemahan atau subtitle. Untuk itu butuh aplikasi lain media player lain, yaitu VLC (VideoLAN Client). Di Fedora 11, untuk instalasi VLC, cukup jalankan perintah baris :

# yum install vlc

Instalasi ini akan men-download berbagai paket yang menjadi gantungan (dependecy) dari paket utama. Ukuran totalnya sekitar 21 MB. Bersyukurlah yang memiliki akses Internet pita lebar.

Untuk memutar file AVI yang memiliki subtitle, maka file subtitle-nya juga harus di-download disamping file AVI nya. Ekstensi file subtitle adalah SRT.

Aplikasi VLC Media Player ada ada menu Aplikasi - Suara & Video. Saat pertama kali menjalankan VLC Media Player, akan muncul jendela "Privacy and Network Policies". Ada 3 pilihan untuk menjawab kebijakan seni album, yiatu Hanya unduh secara manual, When track starts playing dan As soon as track is added. Yang saya pilih adalah Hanya unduh secara manual. Lalu klik OK.

Setelah jendela VLC media player terbuka, bukalah file AVI yang mau diputar melalui menu Media - Open File ... - pilih file AVI. Sedangkan untuk subtitle melalui menu Video - Subtitles Track - Buka File... - pilih file SRT. Untuk melihat film dengan layar penuh, pilih menu View - Fullscreen Interface atau F11.

Selamat mencoba dan jangan lupa untuk tidak membuang-buang waktu kerja anda yang sangat berharga untuk sekedar menonton film yang gak jelas, kecuali saya.


No comments:

Post a Comment