Thursday, August 09, 2012

Static NAT di Mikrotik RouterBoard

Static NAT dibutuhkan karena salah server kami yang menggunakan IP Public IIX tidak bisa diakses dari luar negeri, http://x.y.67.5/sitpbatan/. Untuk mensiasatinya telah digunakan NAT. Namun sayangnya di beberapa negara NAT jenis Port Forwarding tidak bisa digunakan. Padahal alamatnya sudah di NAT menjadi http://x.y.85.130:1234/sitpbatan/. Nah... saya mencoba cara lain lagi, yaitu menggunakan NAT yang statik. Artinya, server tersebut seolah-olah punya 2 buah IP Address, yang satu alamat IP IIX dan yang satu lagi alamat IP Internasional, meskipun secara fisik hanya punya 1 NIC.

Setelah mencari-cari tulisan yang bisa diimplementasikan, saya temukan tulisan yang cocok, yaitu di  http://www.masbudi.net/nat-static-one-to-one-pada-mikrotik/

@MikroTik] > ip addresss add address=x.y.85.131 interface=01-ether1-intl comment=”Portal”

@MikroTik] > ip firewall nat add chain=dstnat dst-address=x.y.85.131 action=netmap to-address=x.y.67.5 comment=”Portal”

@MikroTik] > ip firewall nat add chain=srcnat src-address=x.y.67.5 action=netmap to-address=x.y.85.131

Hasil laporan dari Jepang, NAT statik ternyata bisa digunakan untuk mensiasati.

1 comment: